Arsip Tag: Kota Cepu

Cuma Ada di Kota Cepu! Kopi Kothok, Minuman Khas Cepu Blora yang Ikonik dan Melegenda

KABARCEPU.COM – Kota Cepu, yang terletak di kabupaten Blora, Jawa Tengah, dikenal sebagai Kota Minyak merupakan salah satu pusat industri minyak di Indonesia.

Namun, lebih dari sekadar penghasil energi, Kota Cepu juga menyimpan kekayaan kuliner yang tidak kalah menarik, salah satunya yaitu Kopi Kothok.

Minuman khas Cepu ini bukan hanya sekadar minuman kopi biasa, tetapi juga mewakili warisan budaya dan tradisi masyarakat setempat.

Nama “Kothok” sendiri diambil dari kata “kothok” yang berarti “menggodok bersamaan” dalam bahasa Jawa. Proses penyajian kopi ini memang melibatkan teknik menggodok untuk menciptakan rasa yang khas dan menggugah selera.

Proses ini dilakukan dengan cara mencampurkan kopi bubuk murni dengan air panas dan gula dalam wadah tertentu, kemudian diaduk menggunakan teknik sederhana namun penuh makna.

Meskipun proses pembuatan Kopi Kothok relatif sederhana, tetapi membutuhkan ketelitian agar rasa yang dihasilkan tetap prima.

Bahan utama dalam pembuatan Kopi Kothok adalah biji kopi pilihan yang berkualitas dan sangat menentukan cita rasa yang dihasilkan.

Biji kopi yang telah dipilih kemudian disangrai dengan teknik serta alat khusus dan penuh ketelitian sebelum ditumbuk menjadi bubuk kopi halus.

Proses sangrai dan menumbuk kopi ini bertujuan untuk memaksimalkan rasa kopi ketika diseduh. Proses yang tepat akan memberi tekstur yang pas dan mempercepat proses ekstraksi rasa saat diseduh.

Proses khas yang membuat Kopi Kothok unik adalah ketika air panas dalam wadah khusus (morong) ditambahkan bubuk kopi dan gula, barulah proses “kothok” dimulai. Setelah semua tercampur, Kopi Kothok siap dihidangkan.

Biasanya, kopi ini disajikan dengan sedikit gula sesuai selera. Rasa pahit dari kopi murni yang pekat berpadu dengan rasa manis gula, menciptakan sensasi yang memanjakan lidah.

Lebih dari sekadar minuman, Kopi Kothok memiliki makna budaya yang mendalam bagi masyarakat Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Pembuatan dan penyajian Kopi Kothok sering kali menjadi momen berkumpul dan bersosialisasi. Saat menikmati kopi, orang-orang di Cepu sering berdiskusi tentang kehidupan sehari-hari, berbagi cerita, hingga merencanakan masa depan.

Kopi Kothok juga sering disajikan dalam acara-acara penting, seperti pernikahan atau perayaan lainnya.

Hal ini menunjukkan betapa dalamnya hubungan antara masyarakat Cepu dengan tradisi kopi mereka. Melalui Kopi Kothok, mereka merayakan keakraban dan pertukaran ide.

Bagi Anda yang tertarik untuk merasakan langsung kekhasan Kopi Kothok, mengunjungi Kota Cepu adalah pilihan yang tepat.

Di sana, Anda akan menemukan berbagai warung kopi yang menyajikan Kopi Kothok dengan cara tradisional dan khas.

Selain menikmati kopi, Anda dapat menjelajahi keindahan alam dan budaya setempat, serta belajar lebih banyak tentang sejarah industri minyak di Cepu.

Kopi Kothok adalah simbol dari kearifan lokal dan tradisi masyarakat Cepu. Melalui cita rasa dan proses penyajiannya yang unik, Kopi Kothok tidak hanya memuaskan dahaga, tetapi juga memperkuat ikatan sosial di antara masyarakat.

Bagi pecinta kopi dan traveler, mencicipi Kopi Kothok adalah pengalaman yang wajib dicoba saat berkunjung ke kota Cepu, Blora.

Keunikan kuliner Nusantara dengan mencicipi Kopi Kothok, satu-satunya kuliner khas yang ikonik dan autentik hanya ada di Kota Cepu ini patut untuk dicoba.***

Kasus Pembuangan Bayi di Cepu Kabupaten Blora Berhasil Diungkap Polisi, Ada Surat Wasiat Didalamnya

KABARCEPU.COM – Kasus pembuangan bayi di Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah akhirnya berhasil diungkap oleh kepolisian.

Polisi akhirnya berhasil mengungkap dan menangkap pelaku pembuangan bayi di Cepu, Kabupaten Blora yang terjadi pada Minggu, 12 Mei 2024 sekira pukul 04.00 WIB.

Disertai dengan sebuah surat wasiat, kasus pembuangan bayi di Cepu, Kabupaten Blora tersebut berhasil diungkap kepolisian.

Bayi berjenis kelamin laki-laki itu dibuang tepatnya di Cepu Kidul, Kelurahan Cepu, Kecamatan Cepu, Blora, dan pelaku sudah diamankan polisi.

“Pelaku adalah ibu bayi dan ditangkap di Jepara pada hari Selasa siang. Pelaku kelahiran Jombang Jawa Timur, bekerja di sebuah perusahaan di Jepara. Pelaku berinisial Dk (22th) warga Jalan Randublatung No.  22 RT 1 RW 4 Kelurahan Tambakromo Kecamatan Cepu Kabupaten Blora,” ujar Kapolsek Cepu, AKP Agus Priyo Hatmoko.

AKP Agus Priyo Hatmoko menambahkan, kasus ini kini dilimpahkan ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Blora.

“Perkara kami limpahkan ke PPA Polres Blora,” ujar Kapolsek Cepu saat dikonfirmasi, Rabu (15/5/2024).

Diberitakan sebelumnya, sesosok bayi ditemukan di depan rumah Semah (46) warga Cepu Kidul, Kelurahan Cepu, Kecamatan Cepu, Blora.

Bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan berada di kursi panjang depan rumah warga sekitar pukul 04.00 WIB, Minggu (12/5) dalam kondisi hidup. Di dekat bayi itu terdapat surat tulisan tangan.

Semah, warga RT 02/RW 07, Cepu Kidul mengaku, awalnya ada suara bayi di luar rumah yang dikira kucing.

Setelah melihat keluar ternyata ia kaget menemukan bayi berjenis kelamin laki-laki di kursi teras rumahnya.

“Disini ada suara nangis saya keluar. Pukul 04.00. Lihat itu bayi atau tidak. Kirain kucing, ternyata bayi. Saya lari kerumah pak RT untuk melapor. Habis itu, baru berani pegang bayinya itu,” terangnya.

Semah mengaku, kondisi bayi baik-baik saja. Ditinggalkan lengkap dengan wasiatnya. Ada tas, popok, baju, susu, sarung tangan. “Lengkap sama wasiatnya juga,” terangnya.

Surat wasiat itu berbunyi:
Hari jumat jam 04.00 subuh, belum ada nama, belum di brokohi, tolong njenengan rawat dan jaga anak baik ini. Saya percaya kalau njenegan bisa menjaga dan mendidik anak ini dengan baik. Anggaplah sebagai anak sendiri. Kalau bisa tolong rawat sendiri. Jangan diadopsi orang lain. Dia anak yang kuat, anak hebat dan semoga jadi anak yang sholeh. Amiin.BB 2,1 Kg. Tolong jangan dipijit, jangan kena kipas angin, susu ½ botol plus ½ sendok susu. Jaga dan rawat anak ini dengan baik ya? Terima masih. Saya percaya sama njenengan.

“Sudah banyak warga RT 02 dan RW 04 yang mau mengadopsi,” tegasnya.

Bayi itu kini dalam perawatan di rumah sakit dr. R Soeprapto Cepu dan dalam kondisi sehat.

Sejumlah orang dikabarkan sangat berniat untuk mengadopsi bayi itu.***

Warga Cepu Blora Harap SIMAK! Nasi Gandul Kuliner Khas Pati Ada Juga di Kota Cepu, Ini Lokasinya

KABARCEPU.COM – Nasi Gandul kuliner Khas Pati merupakan salah satu kuliner nusantara dengan cita rasa yang unik dan autentik.

Memiliki cita rasa yang unik dan autentik, Nasi Gandul kuliner Khas Pati ini juga terdapat di Kota Cepu, Kabupaten Blora.

Nasi Gandul yang merupakan kuliner khas Kabupaten Pati, Jawa Tengah saat ini menjadi menu favorit bagi banyak orang karena kelezatannya.

Di Kota Cepu, Kabupaten Blora Anda dapat dengan mudah menemukan warung yang menyajikan Nasi Gandul kuliner khas Kabupaten Pati Jawa Tengah ini.

Nasi Gandul terbuat dari daging sapi yang empuk yang dimasak dengan santan dan rempah-rempah nusantara yang khas sehingga menghasilkan kuah kental dan gurih saat disantap bersama nasi.

Jika Anda sedang berada di Kota Cepu, Kabupaten Blora, Anda dapat dengan mudah untuk menikmati sensasi kuliner Nasi Gandul di kota ini.

Salah satu rumah makan atau tempat yang direkomendasikan untuk menikmati Nasi Gandul di Kota Cepu ini adalah Warung Ginuk Suru.

Warung Ginuk Suru merupakan salah satu tempat makan di Kota Cepu yang sangat populer dengan menu andalannya yakni Nasi Gandulnya yang gurih dan lezat.

Nasi Gandul Kuliner Khas Pati Ada Juga di Kota Cepu Ini Lokasinya
Nasi Gandul kuliner khas Pati di Warung Ginuk Suru Pujasera Kota Cepu, Blora.

Warung ini menyajikan Nasi Gandul sebagai menu favorit dengan tetap mempertahankan cita rasa asli dari kuliner khas Kabupaten Pati tersebut.

Letak atau lokasi dari Warung Nasi Gandul Ginuk Suru ini juga sangat strategis sehingga mudah diakses oleh para warga seputaran Cepu maupun luar kota.

Anda dapat dengan mudah menemukan tempat makan atau warung Nasi Gandul ini karena lokasinya yang berada dekat dengan pusat Kota Cepu.

Lokasinya berada di area Pujasera Sasono Suko Cepu, Ginuk Suru merupakan salah satu warung yang menyajikan kuliner khas Pati yakni Nasi Gandul sebagai menu favorit dan andalan.

Selain Nasi Gandul, warung Ginuk Suru ini juga menyajikan berbagai macam masakan khas nusantara lainnya yang tidak kalah lezat dan nikmat.

Dengan suasana yang nyaman dan pelayanan yang ramah, Pujasera Sasono Suko menjadi tempat yang cocok untuk menikmati kuliner khas Pati Jawa Tengah ini.

Jika Anda sedang berkunjung ke Kota Cepu, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi Nasi Gandul di Warung Ginuk Suru yang berada di area Pujasera Sasono Suko ini.

Anda dapat menikmati sensasi cita rasa unik dan autentik dari Nasi Gandul kuliner khas Pati, Jawa Tengah ini di Kota Cepu, Kabupaten Blora.***